5 Kesalahan Fatal yang Dilakukan Pebisnis Pemula dan Faktor Penyebab Bisnis Waralaba Modal Kecil Gulung Tikar!
Bisnis yang tidak memakan terlalu banyak dana dan memiliki risiko kerugian kecil menjadi beberapa alasan para pebisnis pemula memilih bisnis waralaba modal kecil. Meskipun alasan tersebut memang benar adanya, memulai bisnis waralaba harus didasari dengan mindset yang maju dan jauh dari harapan yang pesimis. Oleh karena itu, jadikan bisnis waralaba modal kecil sebagai pilihan yang tepat untuk belajar bisnis ( kelinci percobaan) dan singkirkan mindset maupun alasan-alasan pesimis.
Berikut ini beberapa alasan bisnis waralaba bisa dijadikan alat untuk belajar bisnis (kelinci percobaan) meliputi.
- Modal kecil
- Sarana dan Prasarana disiapkan pemilik waralaba
- Tidak perlu branding
- Dapat membeli merek waralaba
- Fasilitas training
- Kemungkinan sukses lebih besar dan munking masih banyak lainnya yang tidak bisa disebut satu-persatu.
Banyaknya faktor-faktor yang memudahkan dan menguntungkan jangan membuat kamu semakin terlena. Jika kamu lengah dan tidak optimis dengan usaha bisnis yang kamu miliki, bayang-bayang kegagalan sudah ada di depan mata. Dilansir dari MoneySmart.id terdapat 5 kesalahan fatal yang dilakukan pebisnis pemula dan faktor penyebab bisnis waralaba modal kecil gulung tikar. Apa saja itu? Berikut ulasannya yang mungkin dapat membantu Anda.
1. Tidak Pernah Cek Track-Record Bisnis Waralaba Modal Kecil
Modal yang minim dan sedikit tidak menjamin jika bisnis waralaba yang kamu ambil memiliki track-record yang bagus. Menulusuri track-record dan sepak terjang sangat penting dilakukan sebelum memulai bisnis waralaba. Misalnya, kamu bisa cek kapan bisnis tersebut berdiri (semakin lama umur dan beroperasi, pastinya tingkat kesuksesan dan kredibilitasnya juga terjamin). Tidak hanya itu saja, cek juga jumlah outlet yang sudah dimiliki apakah sebanding dengan tahun berdiri. Jika misalnya kamu menemukan waralaba yang sudah berdiri lama namun harga franchise-nya murah Rp 2 jutaan yang memiliki outlet belasan tentunya tidak masuk akal karena sudah berdiri sejak lama. Jadi telusuri satu persatu dan bandingkan.
2. Takut Bertanya (Sungkan)
Nah ini berbahaya, ketika kamu mengetahui jika harganya murah plus dapat diskon kebiasaan yang sering kamu lakukan adalah tidak berani bertanya atau istilahnya sungkan. Kebiasaan tersebut sangat beresiko membahayakan bisnis waralaba yang kamu kembangkan di masa mendatang. Meskipun harganya murah, kamu wajib menanyakan beberapa hal kepada pemilik waralaba agar mengetahui secara detail dan tidak keluar dari ekspektasi yang kamu harapkan. Jika tidak cermat dan tidak berani bertanya, risiko kerugian semakin besar kamu dapatkan misalnya paket tidak lengkap dan tidak sesuai dengan dana yang kamu keluarkan. Oleh karena itu, jangan sungkan untuk bertanya jika ingin bisnis waralabamu sukses.
3. Tidak Melakukan Observasi Pasar Secara Matang
Salah satu kunci kesuksesan dalam bisnis waralaba adalah tempat yang strategis. Meskipun biaya usaha sangat murah ataupun paling mahal sekalipun, semua akan sia-sia jika kamu tidak memiliki tempat yang strategis untuk tempat usaha. Oleh karena itu, sebelum memulai bisnis waralaba sebaiknya lakukan observasi pasar secara matang agar produk yang kamu jual bisa laku keras.
Pilihlah tempat atau lokasi yang sekiranya cocok dengan produk yang kamu jual contohnya menjual minuman yang lagi hitz cocok dijual di depan atau sekitaran sekolah dibandingkan tempat general seperti perumahan. Dengan melakukan observasi, kamu juga bisa mempertimbangkan produk waralaba yang kamu jual menyesuaikan tren dari waktu ke waktu.
4. Asal-Asalan Tanpa Passion
Menjalankan apapun sesuai passion tentunya akan sangat menyenangkan dan tidak mudah kelelahan maupun pesimis. Meskipun begitu, passion hanya bersifat opsional karena karakter orang yang berbeda-beda. Dalam memulai bisnis usaha apapun termasuk waralaba kamu bisa menjalankannya dengan passion maupun tanpa passion, pilih dan tentukan salah satu dan jangan dipaksakan. Jika kamu memaksakan diri ada beberapa kerugian yang bisa kamu dapatkan di kemudian hari misalnya, menjual produk yang lagi hitz namun tidak kamu sukai akibatnya kamu tidak bisa menjelaskan secara detail produk tersebut kepada pelanggan. Maka dari itu, pilihlah produk yang kamu sukai dan kuasai sesuai passionmu agar kamu leluasi menjalankan usaha tersebut.
5. Mengabaikan Isi Perjanjian Bisnis
Sama halnya dengan poin ke-2, meskipun bisnis waralaba modalnya sangat kecil jangan pernah takut atau sungkan untuk bertanya maupun mengabaikan perjanjian-perjanjian khususnya yang berbentuk surat. Jangan pernah tanda tangan jika kamu belum membaca, mengetahui dan memahami isi surat perjanjian. Di dalam isi surat perjanjian banyak sekali hal-hal penting terkait bisnis yang kamu lakukan dari keuntungan, kontrak dan lain sebagainya. Jika kamu abaikan dan terlanjur tanda tangan akan sangat beresiko menimbulkan masalah di kemudian hari. Misalnya jika usahamu laris manis dan banyak yang berlangganan, tiba-tiba pemilik bisnis waralaba memutus kontrak sesuai isi perjanjian yang belum kamu baca sebelumnya. Tentunya hal tersebut sangat merugikan, maka dari itu baca dan pahami terlebih dahulu isi surat perjanjian bisnis dari pemilik waralaba sebelum memulai bisnis waralaba tersebut.
0 Response to "5 Kesalahan Fatal yang Dilakukan Pebisnis Pemula dan Faktor Penyebab Bisnis Waralaba Modal Kecil Gulung Tikar!"
Post a Comment