Perjalanan Karir dan Tips Sukses Ala Stefanie Kurniadi Pemilik Bisnis Warung Upnormal

Perjalanan Karir dan Tips Sukses Ala Stefanie Kurniadi Pemilik Bisnis Warung Upnormal

Kesuksesan seseorang dalam menjalani bisnis tak luput dari pengalaman perjalanan karir, tips sukses yang dimiliki dan diterapkannya. Hal tersebut juga berlaku bagi pemilik dan pendiri CRP Group Warunk UpNormal, Nasi Goreng Mafia, Bakso Boedjangan, dan lain-lain yaitu Stefanie Kurniadi.

Stefanie Kurniadi merupakan sosok wanita kelahiran 11 Juni 1985 yang berani membuka bisnis dalam bidang kuliner yang kita tahu saat ini sangat ketat persaingan antar kompetitornya. Namun, stefanie kurniadi berhasil melewati rintangan tersebut dan berhasil. Dalam acara Scale-Up Asia 2018, stefanie kurniadi terang-terangan membagikan kisah perjalanan karir dan tips sukses berbisnis bagi mereka yang ingin sukses di dunia wirausaha baik yang baru memulai terjun di dunia bisnis atau yang ingin menaikkan skala bisnisnya.

Dilansir dari liputan6.com, berikut ini perjalanan karir dan tips sukses ala stefanie kurniadi pemilik warung upnormal. Apa saja? Simak ulasannya dibawah ini.
Perjalanan Karir Stefanie Kurniadi

Stefanie Kurniadi merupakan seorang wanita yang lahir pada tanggal 11 Juni 1985 dan mulai terjun ke dunia Brand & Marketing sejak beliau pertama kali bekerja sebagai Junior Art di Branding Agency. Ketertarikan pada bidang kuliner dimulai sejak tahun 2009 dimulai dari menulis pengalamannya dalam bentu artikel di blog pribadinya, yaitu Ceritaperut (sekarang dikenal sebagai ceritaperut.com).

Wanita super ini memulai kariernya sejak 19 tahun hingga sekarang dari mulai memimpin tim kreatif hingga akhirnya menjadi direktur kreatif termuda. Meskipun terlihat lancar dan lebih tertarik berkarya di bidang konsultan pemasaran., sama halnya dengan bisnis pada umumnya, Stefanie tertantang untuk belajar ilmu lainnya terbukti saat ini sudah menjadi sarjana teknik dari Universitas Katolik Parahyangan lebih. Bahkan beliau masih melanjutkan pendidikannya dengan Magister Manajemen Strategis di kampus yang sama meskipun kariernya sudah meningkat pesat.

Pengalaman dan minatnya dalam bidang makanan membuat Stefanie berani mendirikan Grup CRP (Cita Rasa Prima) yang membangun berbagai merek dengan tujuan membawa ‘Makanan Lokal Indonesia ke Tingkat Berikut’ (Nasi Goreng Rempah Mafia, Warunk UpNormal, Bakso Boedjangan, dan Sambal Khas Karmila). Makanan tersebut dihidangkan di lingkungan yang bersih untuk menjaga prioritas keamanan pangan dengan harga yang menjangkau seluruh lapisan masyarakat menengah ke bawah di Indonesia. Hasil perjuangan stefanie kurniadi tidak sia-sia, beliau terpilih menjadi satu dari enam pengusaha dari seluruh dunia dalam kategori Mempercepat Program Wirausaha di ajang EY World Entrepreneur of The Year di Monte Carlo, 2015.

Berikut ini terdapat 2 tips sukses dari Stefanie Kurniadi yang mungkin bisa membantu kamu untuk memulai karir sebagai interprenur.

1. Start Now

Segera memulai dari sekarang atau start now merupakan hal paling utama untuk sukses sebagai entrepreneurship. Menurut Stefanie Kurniadi, konsep-konsep yang ada di pikiran kita (ingin begini, ingin begitu, dan hanya ingin ) akan stuck jika tidak segera dieksekusi. Jadi cobalah untuk memulai terlebih dahulu apapun hasilnya nanti bisa di review dan evaluasi. Perlu diingat, segala sesuatu membutuhkan proses jadi nikmati dan segera memulai agar apa yang kamu inginkan segera terwujud.

2. Tidak Pernah Berhenti Belajar

Masih berhubuangan dengan poin pertama, mulailah terlebih dahulu apapun hasilnya nanti bisa di review dan evaluasi. Review dan evaluasi bisa kita jalankan dengan proses belajar yang tiada henti. Hal inilah yang membuat proses belajar dan tidak pernah berhenti untuk belajar menjadi salah satu tips sukses dari stefani agar sukses menjadi entrepreneurship.

Jika kita tidak bisa menguasai seluruh bidang, cobalah untuk bekerjasama dengan banyak orang yang memiliki cerita dan ilmu yang berbeda-beda. Dengan begitu banyak oppurtunity yang bisa sebenarnya bisa kamu manfaatkan di era sekarang. Luar biasa bukan? Berdasarkan pengalaman Stefanie Kurniadi, beliau pernah mengalami kegagalan karena belum bertemu dan join dengan Endeavor. Menurutnya, Endeavor juga is a another world yang didalamnya banyak banget orang-orang yang ternyata punya ilmu yang kita perlu.

Apakah kamu sering datang ke event-event tertentu? Jika belum, cobalah dari sekarang mau bertanya dan memanfaatkan event-event atau network tersebut. Bertemu dengan banyak orang yang lebih berpengalaman dan memiliki banyak ilmu bisa menjadi bahan belajar bagi kamu yang ingin sukses menjadi interprenur. Semakin banyak belajar, tentunya semakin banyak informasi yang bisa kamu dapatkan sebagai referensi untuk implementasi bisnis sebenarnya.

Berlangganan Informasi Terbaru Secara Gratis:

0 Response to "Perjalanan Karir dan Tips Sukses Ala Stefanie Kurniadi Pemilik Bisnis Warung Upnormal"

Post a Comment