6 Tips dan Trik Cara Menghasilkan Uang dari Bisnis Social Media Instagram Terbaru Tahun 2018

Cara Menghasilkan Uang dari Bisnis Social Media Instagram

Berdasarkan data CNN Indonesia periode Juli 2016 hingga sekarang, instagram menjadi salah satu media sosial yang sangat populer di Indonesia dengan jumlah pengguna aktif mencapai 22 juta perbulannya.

Instagram resmi diakuisisi jejaring sosial terbesar di dunia facebook senilai 1 miliar dollar AS pada tahun 2012 yang lalu. Meskipun tergabung dengan media sosial facebook, instagram memiliki keunggulan tersendiri yang tidak dimiliki facebook dan lebih populer seperti fitur story, hashtag, efek foto menarik dan lain sebagainya. 

Selain digunakan untuk memposting foto dan video aktivitas kamu sehari-hari, media sosial instagram juga dapat digunakan untuk menghasilkan uang dengan berbagai cara. Dilansir dari duniakaryawan.com, terdapat 6 tips dan trik cara menghasilkan uang dari bisnis social media instagram terbaru tahun 2018. Apa saja itu? Berikut ulasannya:


1. Menjual Produk

Salah satu cara paling umum yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan uang dari instagram adalah menjual produk. Kamu bisa menjual berbagai macam produk untuk dijual baik berbentuk digital maupun fisik seperti jilbab, kaos dan sebagainya.

Bagaimana jika tidak punya produk? Jangan khawatir dan tidak perlu bersedih, kamu bisa memanfaatkan produk orang lain untuk kamu jual. Oleh karena itu, cobalah untuk mengamati beberapa produk-produk di lingkungan sekitarmu atau toko dekat rumah seperti kerajinan, makanan khas daerah dan lain sebagainya yang memiliki daya tarik bagi konsumen.

Jika masih kesulitan mencari produk, manfaatkan dan amatilah produk-produk yang sekiranya bagus di e-commerce Indonesia seperti bukalapak dan sejenisnya untuk kamu jual di instagram. Setelah produk ditentukan, selanjutnya hubungi penjual produk untuk menanyakan hal-hal teknis seperti diskon harga.

2. Menawarkan Jasa

Selain menjual, salah satu alternatif yang bisa kamu coba untuk menghasilkan uang di instagram adalah menawarkan jasa. Terdapat banyak jasa yang bisa kamu tawarkan seperti jasa pembuatan logo, penerjamahan, artikel, search engine optimization (SEO) dan lain sebagainya. Sebaiknya pilihlah jasa sesuai dengan bakat dan kemampuan agar hasil dan keuntungan yang kamu dapat  lebih maksimal. Selain itu konsumen berpeluang menjadi pelanggan tetap dan merekomendasikan jasamu ke teman-temanya.

3. Endorse

Endorse merupakan usaha sampingan yang wajib kamu coba di akun instagram. Selain mendapatkan produk secara gratis, kamu juga dibayar untuk aktivitas promosi produk tersebut. Namun untuk mendapatkan endorse tentunya tidak mudah, beberapa UKM kecil maupun besar mencari akun instagram dengan jumlah pengikut yang banyak. 

Oleh karena itu, cobalah mulai dari sekarang untuk aktif update konten yang berkualitas dan dapatkan sebanyak-banyaknya pengikut di instagram. Selain itu kamu juga bisa menawarkan jasa endorse/iklan ke teman atau saudara yang mempunyai produk untuk dijual. Untuk tarif endorse bisa kamu tentukan sendiri atau dibicarakan dengan advertising (pemasang iklan).

Cara kerjanya cukup mudah, setelah pembayan deal dan sudah ditransfer pemasangan iklan sudah bisa kamu lakukan. Biasanya untuk konten gambar atau teks detail produk bisa kamu ambil dari akun instagram advertising (pemasang iklan), kemudian posting dan promosikan di akun instagram milikmu. Selesai, cukup mudah bukan?

4. Menjual Foto

Hobi dan suka fotografi? manfaatkan hobi dan kemampuan fotografimu untuk menghasilkan uang di jejaring sosial instagram. Bagaimana caranya? Cukup jual foto-foto hasil jepretan kamu di instagram dengan harga yang bisa kamu tentukan sendiri. Namun sebelum mengunggah foto yang ingin dijual di akun instagram, sebaiknya beri watermark terlebih dahulu untuk mencegah pencurian foto.

Bagaimana jika ada yang tertarik membeli? Nah, jika ada yang membeli 1 atau lebih foto yang kamu unggah, kirim file asli foto yang diinginkan tanpa watermark ke pembeli setelah pembayaran deal dan sudah ditransfer.

5. Mencari Sponsor

Sama halnya dengan endorse, bedanya kamu hanya memposting iklan sponsor sesuai topik tertentu misalnya jika akun instagram kamu tentang kuliner, carilah sponsor atau brand yang berhubungan dengan kuliner dan makanan.

Jika sudah mendapatkan sponsor, selanjutnya tentukan periode waktu postingan, kesepakatan harga dan lain-lain. Langkah terakhir posting video atau gambar terkait produk dari brand tersebut.

6. Menjual Akun Instagram

Punya banyak akun instagram? atau ternak akun? daripada nganggur alias tidak dipakai, kamu bisa memanfaatkannya untuk menghasilkan uang dengan cara menjual akun instagram mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta rupiah tergantung jumlah dan interaksi follower (pengikut).

NB : Lakukan secara konsisten dan rutin update konten berkualitas di akun instagram agar memiliki banyak pengikut (follower). Dengan cara itu, kamu lebih mudah dan berpeluang mendapatkan keuntungan yang maksimal. Semoga sukses!

Berlangganan Informasi Terbaru Secara Gratis:

0 Response to "6 Tips dan Trik Cara Menghasilkan Uang dari Bisnis Social Media Instagram Terbaru Tahun 2018"

Post a Comment