4 Jenis Investasi Tak Berwujud yang Harus Dimiliki Generasi Milenial (Remaja) Tahun 2018
Pada umumnya banyak kalangan yang mengira dan beranggapan jika investasi pasti berwujud seperti desposito, renovasi rumah, saham, emas dan investasi lain yang berwujud. Namun ternyata anggapan tersebut salah, investasi tidak melulu dengan yang berwujud tetapi ada juga yang tidak berwujud dan memiliki banyak fungsi penting untuk generasi milenial saat ini.
Investasi tak berwujud ini bahkan bisa menopang untuk kehidupan sehari-hari dan berlaku seumur hidup, hal itulah yang menjadi alasan kuat generasi milenial wajib tahu. Dilansir dari Swara Tunaiku, terdapat 4 jenis investasi tak berwujud yang harus dimiliki generasi milenial (remaja) tahun 2018. Apa saja itu? Berikut ulasannya:
1. Pendidikan
Pendidikan merupakan salah satu investasi tak berwujud yang bisa kamu rasakan setiap hari dirumah, lingkungan luar rumah, sekolah dan lain sebagainya. Hasil yang bisa kamu dapat dari investasi ini adalah pembentukan karakter, budi luhur, toleransi sesama dan masih banyak lainnya yang berguna untuk diri sendiri, keluarga, nusa dan bangsa.
Jika generasi milenial saat ini mampu menyerap semua pendidikan dengan baik dan benar, mereka akan tumbuh menjadi generasi bangsa yang cerdas dan berguna bagi keluarga dan lingkungannya. Sebaliknya, jika tidak menyerap pendidikan dengan baik sangat beresiko mengalami kesulitan menghadapi persaingan ketat di masa yang akan datang.
Meskipun membutuhkan dana yang tidak sedikit, pendidikan formal sangat penting dan dibutuhkan generasi milenial untuk terus berkembang hingga meraih cita-cita. Bahkan kamu tidak perlu membutuhkan dana sedikitpun jika berhasil mendapatkan beasiswa penuh yang didapatkan dari prestasi dan hasil belajar selama di sekolah.
Dengan pendidikan yang bagus dan mampu menguasai bidang yang dipelajari, kamu tidak perlu khawatir dan takut untuk bekerja di perusahaan-perusahaan besar. Bahkan jika beruntung, perusahaan akan datang menawari bukan kamu yang harus datang melamar. Tidak hanya itu, perusahaan berani memberikan gaji tinggi sesuai dengan pendidikan, kemampuan dan bidang yang kamu kerjakan.
2. Pengalaman
Salah satu faktor yang tak kalah krusial dengan pendidikan untuk membentuk karakter generasi milenial sekaligus menjadi guru terbaik di dunia saat ini adalah pengalaman. Semakin banyak pengalaman yang kamu miliki, semakin banyak juga orang-orang yang menghargai pekerjaan yang kamu lakukan. Mengapa begitu? Karena di era milenial yang kompetitif saat ini kecerdasan dan uang belum cukup untuk menentukan kesuksesan, diperlukan faktor-faktor lain salah satunya investasi berupa pengalaman. Untuk menambah pengalaman, melakukan bakti sosial ataupun magang bisa menjadi salah satu rekomendasi bagi generasi milenial saat ini.
3. Seminar
Mengembangkan potensi diri tidak selalu dilakukan di sekolah, kamu bisa mengikuti workshop dan seminar. Jika kamu rajin mengikuti salah satu investasi tak berwujud ini, dijamin pengetahuan dan kemampuanmu semakin bertambah asalkan kamu bersungguh-sungguh untuk belajar.
Banyak perusahaan besar saat ini melirik dan memasukkan generasi milenial yang memiliki kualifikasi pengetahuan dan kemampuan bagus untuk menjadi salah satu bagian dari perusahaan mereka. Kenapa bisa begitu? Jawabannya cukup simple, karena kamu mempunyai daya saing yang lebih diantara SDM lainya.
Tidak hanya tentang pekerjaan, kamu juga bisa mendapatkan beasiswa hingga luar negeri. Pasalnya, banyak pemberi beasiswa memberikan kualifikasi kepada pendaftar berapa sering mereka mengikuti seminar atau workshop. Jadi cobalah dan pertimbangkan untuk melakukan investasi yang satu ini.
4. Jalan-Jalan
Mungkin kedengarannya aneh? Namun, faktanya dengan jalan-jalan kamu bisa investasi berupa pengalaman, ilmu, membuka pikiran pada dunia yang luas dari keberagaman dan budaya bangsa di berbagai tempat. Tak hanya tentang pembuktian diri dan soal pamer, jalan-jalan akan memudahkan generasi milenial saat ini untuk menerima ilmu baru dengan mudah dan fleksibel. Hal ini tentu membuat kamu menjadi sosok dengan pikiran terbuka. Selain itu, investasi tak berwujud ini sebenarnya sudah menjadi aktivitas yang disukai generasi milenial saat ini. Meskipun begitu, sebaiknya maksimalkan apa saja yang ada di sekitarmu untuk investasi di masa depan.
0 Response to "4 Jenis Investasi Tak Berwujud yang Harus Dimiliki Generasi Milenial (Remaja) Tahun 2018"
Post a Comment