5 Jenis Aplikasi Android untuk Bisnis Startup yang Wajib Terpasang di Smartphone Terbaru Tahun 2018
Selain memudahkan penggunanya untuk beraktivitas, berbagai teknologi aplikasi dan layanan yang ada saat ini terbukti mampu memberikan kontribusi positif di berbagai bidang dan sendi-sendiri kehidupan salah satunya untuk kebutuhan bisnis.
Salah satu teknologi startup yang benar-benar membuat segalanya menjadi mudah adalah Gojek, Grab dan sejenisnya. Dengan startup tersebut kamu bisa pesan kendaraan dengan mudah. Tidak hanya itu saja, jika kamu ingin membeli sesuatu tetapi malas untuk keluar rumah Bukalapak, Tokopedia dan layanan serupa lainnya dapat menjadi solusi alternatif. Itu hanya segelintir contoh beberapa aplikasi startup yang wajib terpasang di smartphone kamu untuk membantu bisnis yang kamu kembangkan.
Dilansir dari Liputan6.com, terdapat 5 jenis aplikasi android untuk bisnis startup yang wajib terpasang di smartphone terbaru 2018. Apa saja itu? Berikut ini ulasannya yang mungkin bermanfaat untuk Anda.
1. Pemindai Kartu Nama
Di era digital saat ini bertukar kartu nama masih sering dilakukan oleh para pebisnis meskipun beberapa hal di bidang bisnis dapat dilakukan secara digital contohnya mengirim email atau via media sosial.
Kartu nama memiliki beberapa kekurangan salah satunya sering hilang dan gampang basah terkena air. Maka dari itu, kamu perlu memasang aplikasi android untuk pemindai kartu nama (business card scanner). Dengan aplikasi tersebut, memudahkan kamu dalam menyimpan informasi di kartu nama miliki rekan atau jejaring bisnis.
Untuk mendapatkan fitur pemindaian kartu nama dalam jumlah yang banyak ataupun unlimited kamu bisa menggunakan aplikasi pemindai kartu nama versi PRO. Namun, jika kamu ingin mencoba-coba terlebih dahulu dengan jumlah yang terbatas bisa menggunakan versi gratis yang banyak tersedia di toko aplikasi android. Kamu bisa mencoba CamCard - Business Card Reader yang tersedia baik dalam versi gratis maupun pro.
2. Jejaring Profesional
Salah satu jejaring profesional terbesar saat ini yang sering digunakan dan wajib dimiliki oleh pebisnis adalah LinkedIn. Sama halnya dengan kartu nama, jejaring profesional ini juga berfungsi sebagai tanda pengenal atau identitas. Bedanya, LinkedIn bisa digunakan juga sebagai CV (curriculum vitae ). Maka dari itu, memasang aplikasi LinkedIn di smartphone akan sangat berguna untuk membantu bisnis yang kamu kembangkan.
3. Microsoft Office
Microsoft Office merupakan layanan resmi microsoft yang berguna untuk menulis laporan dan hal-hal lainnya yang berhubungan dengan bisnis. Aplikasi ini sangat familiar bagi pengguna sistem operasi windows di PC maupun laptop. Lalu apakah bisa digunakan di smartphone android?
Jawabannya, sangat bisa bahkan gratis tidak perlu membeli dengan harga-harga tertentu yang dibanderol windows. Tidak hanya itu saja, semua fitur seperti Word, Excel, PowerPoint dan lain sebagainya tersedia full version secara cuma-cuma dan gratis di smartphone android. Segera manfaatkan layanan aplikasi tersebut untuk mengurus dokumen maupun laporan dimanapun dan kapanpun via smartphone kamu.
4. Catatan
Memiliki kesibukan yang padat membuat banyak orang mulai mengatur jadwal setiap jamnya setiap hari. Salah satu media yang sering digunakan untuk menulis jadwal adalah buku. Meskipun mudah dibawa-dibawa kemana, banyak orang yang malas untuk menulis di buku dan lebih memilih untuk menulis setiap aktivitas di smartphone. Bukan tanpa alasan, di era digital saat ini smartphone android memang sudah menyediakan beberapa fitur reminder atau pengingat. Meskipun begitu, aplikasi catatan atau note masih menjadi primadona bagi sebagian orang karena lebih nyaman dan sejumlah alasan lainnya salah satunya Google Keep.
Selain layak untuk dicoba dan cocok untuk menulis catatan, Google Keep ini juga mendukung fitur reminder, gambar dan hand drawing. Tidak hanya itu, bahkan yang paling menarik dari aplikasi ini adalah fitur sinkronisasi dengan akun google dan bisa dibuka tanpa koneksi internet tanpa menghilangkan catatan karena otomatis tersimpan.
5. Penyimpanan Awan ( Cloud Storage )
Untuk menyimpan file selain di laptop, smartphone maupun perangkat penyimpanan lainnya, kamu dapat menggunakan penyimpanan awan (cloud storage) sebagai alternatif. Fitur akses yang dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja menjadi kelebihan utama cloud storage. Namun, untuk mengakses file yang tersimpan tersebut kamu wajib terhubung dengan koneksi internet.
Bagaimana cara mendapatkan cloud storage? Kamu bisa mendapatkan penyimpanan awan Google Drive dengan kapasitas 15GB gratis jika sudah membuat akun Google. Untuk mendapatkan kapasitas hingga 30TB, kamu bisa berlangganan bulanan. Tidak hanya google drive, ada beberapa opsi lainnya yang bisa kamu coba seperti Dropbox dan One Drive.
0 Response to "5 Jenis Aplikasi Android untuk Bisnis Startup yang Wajib Terpasang di Smartphone Terbaru Tahun 2018"
Post a Comment